Monday, April 30, 2012

Shafiq Pontoh: Berkebun Digital


Mengumpulkan orang yang gemar berkebun (farming) itu sangatlah sulit. Namun masa kini di social media hal tersebut tidak aneh dan sangat mungkin dilaksanakan. Shafiq Pontoh bersama teman-temannya berhasil menggalang orang-orang yang hobi bercocok tanam ini bertemu dan bertukan pikiran di dunia online lewat akun Twitter @IDberkebun.

"Social media tidak hanya online, tapi harus juga offline" demikian kata Shafiq. Lewat komunitas Indonesia Berkebun - yang sudah mencapai 20 kota, gerakan gemar berkebun online ini, kini rajin bertemu offline untuk bercocok tanam dan panen raya tiap bulan.

[]


Sunday, April 29, 2012

Toleransi Publik Pada Transportasi


Transportasi publik di Indonesia memang jauh dari memadai. Rakyat dipaksa untuk beradaptasi dan toleransi dengan kondisi transportasi publik. Pemerintah nampaknya lebih gemar menggenjot pertumbuhan penjualan kendaraan pribadi dan fasilitas jalan tol.

Selama pemerintah tidak pernah ikut di dalam transporatasi publik, baik bis atau kereta maka tidak akan pernah mereka merasakan kondisi seperti yang dialami si ibu ini di atas kereta api listrik Jogja - Solo

[]

Beda Untuk Kreatif?



Berani berbeda selalu menjadi jargon agar kita menjadi kreatif. Nyatanya ada banyak orang yang mencoba untuk berbeda justru malah dibilang aneh dan sinting. Ya - orang kreatif sering dicibir sebagai orang-orang yang aneh bahkan sinting.

Faktanya, banyak orang yang sukses bahkan jenius, sering dianggap sinting pada zamannya. Tapi apa korelasi ini berkaitan? Ternyata kreatif, beda dari yang lain, atau aneh (weird) memang tidak bisa dilakukan apa adanya. Tidak bisa hanya dilakukan tanpa kesadaran penuh. Dengan kata lain, jika cuma mencoba bertingkah beda atau aneh saja, maka akan percuma. Yang musti dilakukan adalah menyadari untuk mencoba hal-hal yang tidak umum atau yang sudah rutin dilakukan kebanyakan orang. Perkara menjadi beda, aneh, atau tidak - bukan itu goal-nya.


[]

Lagu Rap Bahasa Jawa


Jogja Hip-Hop Foundation, grup rap dengan bahasa Jawa. Anak-anak Jogja ini dengan kreatif mengemas lagu dolanan anak-anak Jawa dan mantra-mantra sakral menjadi sebuah alunan lagu rap yang mengagumkan. Saya tidak mengerti bahasa Jawa akan tetapi tetap bisa menikmati lagu-lagu mereka. Foto ini diambil saat mereka tampil bersama iringan dan aransemen dari Djaduk Ferianto dan kawan-kawan. Pementasan dua malam yang memukau, tiket ludes termasuk tiket tambahan untuk penonton yang duduk di tangga tribun 


[]

Thursday, April 26, 2012

Kisah Krupuk


Siapa orang Indonesia yang tak kenal kerupuk? Dari anak-anak sampai orang tua rasanya mengenal dan akrab dengan kerupuk sebagai pendamping makanan mereka. Kerupuk memang terbuat dari berbagai jenis bahan, dari yang asal-asalan seperti tepung, hingga yang serius seperti ikan.

Kerupuk nampaknya memang khas Indonesia, hampir banyak daerah di Indonesia memiliki jenis kerupuknya masing-masing. Apakah kerupuk itu khas Indonesia? Adakah sejenis kerupuk di negara lain? Crackers?


Ancaman Rokok Atau Miras?


Iklan rokok mulai jarang kita lihat, terutama di TV. Hal ini berawal dari gerakan massal anti rokok sedunia. Padahal rokok adalah pendapatan dan pemasukan yang sangat besar di Indonesia. 

Anehnya, semua ancaman pada rokok dan perokok adalah "hanya" ancaman kesehatan diri sendiri. Lantas bagaimana dengan ancaman minuman keras? Minuman keras nyata-nyata bisa menimbulkan ancaman kesehatan diri juga ancaman bahaya bagi orang lain. Ada banyak berita kecelakaan kendaraan yang diakibatkan oleh pengemudi yang mabuk. Kenapa tidak dilarang juga? Apa karena minuman keras ini berasal dari negara Barat?

Wednesday, April 25, 2012

Membaca


Ada yang bilang bangsa Indonesia itu bukan bangsa yang gemar membaca, tetapi bangsa yang meniru. Tidak heran jika orang Indonesia lebih mudah meniru sosok yang dianggap tokoh, guru, atau panutan. Benarkah demikian?

Jajanan Kota Solo


Untuk warga Solo, nampaknya rumah makan dengan sajian musik langgam (jenis musik) tentu bukan sesuatu penampilan yang unik. Akan tetapi bagi para pelancong, ini merupakan sajian khas kota Solo. Makan di tepi jalan, ditemani alunan tembang langgam. Penampilan ini disajikan khas pada malam hari. Silakan mampir ke Solo dan cicipi makanan dan musik yang khas.

Lahan Kencan


Jika saja anda berkesempatan menelusuri taman atau sudut-sudut kota yang sepi, seringkali kita menjumpai dua sejoli berpasangan sedang santai dan kencan di motor. Terlepas dari niat kencan atau bukan, Jakarta memang krisis dengan public space. Ketika lahan menjadi mahal, ketika Jakarta makin komersil, maka lahan publik menjadi pilihan yang berat bagi pengusaha yang sadar bisnis tanah dan lahan adalah pabrik uang

Saturday, April 7, 2012

Capturing Details

Saya punya keasikan baru yaitu menangkap detail dari sekitar. Beberapa waktu lalu sempat main ke Lombok, sebuah pulau eksotik yang penuh dengan elemen estetis yang menarik. Sketching menjadi pilihan seru selain fotografi.

Get Problem = Get Creative?

Public transportation, atau transportasi publik rasanya masih jadi masalah yang mudah terabaikan oleh pemerintah Indonesia. Sementara itu, situasi keterbatasan ini selalu menjadi ide dan inspirasi bagi banyak orang Indonesia. Walau seringkali inspirasi tersebut membahayakan mereka. Ini adalah gambar anak-anak di Ambarita, Pulau Samosir Sumatera Utara

Kata Canggih Yang Kadaluarsa

Meja kerja dengan beberapa gadget canggih pada zamannya, kini mungkin sudah ketinggalan zaman. Perkembangan teknologi sejak tahun 2000-an sangat cepat sekali. Seringkali membuat manusia sebagai penggunanya pun harus tergopoh-gopoh beradaptasi dengan peralatan canggih tersebut yang konon diciptakan untuk memudahkan manusia.

Moving Television

Seperti yang pernah diprediksikan Marshall McLuhan bahwa pada saatnya kelak transmisi telefon musti dengan antena dan TV diam di tempat terkoneksi dengan kabel. Kini internet memungkinkan telfon dan TV bergerak bebas. Drawing: Motulz